Tag: Sendiri

Derita Persebaya Surabaya: Tak Punya Kandang Sendiri, Stadion untuk Laga Lawan PSIS Belum Terang

Bola.net – Persebaya Surabaya dilanda masalah yang cukup pelik jelang laga pekan ke-20 BRI Liga 1 2023/2024 lawan PSIS Semarang. Sebab, jelang duel itu, Baju Ijo masih belum punya kepastian bakal menjamu PSIS di stadion mana.

Laga melawan PSIS awalnya akan dimainkan di Stadion Gelora Joko Samudro pada hari Minggu (26/11/2023). Namun, ada kendala bagi Persebaya karena pekan lalu terjadi kerusuhan yang melibatkan suporter pada Minggu lalu (19/11/2023).

Kerusuhan itu terjadi setelah Gresik United kalah 1-2 dari Deltras FC dalam lanjutan Liga 2 2023/2024.

“Kami sebetulnya sudah mengantongi izin pemakaian stadion (GJS), termasuk juga dari Kepolisian. Akan tetapi pasca kejadian tersebut, Dispora Gresik mencabut surat yang telah diterbitkan,” kata Ram Surahman, Ketua Panpel Persebaya.

1 dari 3 halaman

Coba Pakai Stadion Gelora Bung Tomo

Coba Pakai Stadion Gelora Bung Tomo

Tampak dalam Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya jelang Piala Dunia U-17 2023 (c) Bola.net/Asad Arifin

Persebaya mengupayakan untuk kembali ke Surabaya dan bisa menggunakan Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Rencana Persebaya itu juga dilandasi oleh fakta bahwa Stadion GBT tidak dipakai untuk Piala Dunia U-17 2023 lagi.

Seluruh pertandingan Grup A sudah rampung. Kota Surabaya sendiri menggelar hari terakhir pertandingan Piala Dunia U-17 2023 pada hari ini, Selasa (21/11/2023). Ada dua pertandingan babak 16 besar, yakni Mali melawan Meksiko dan Maroko kontra Iran.

Artinya, Stadion GBT seharusnya bisa dipakai oleh Persebaya untuk menjamu PSIS Semarang pada Minggu nanti. Masalahnya, stadion itu harus steril untuk perhelatan Piala Dunia U-17 2023 pada 10-21 November.

Sterilisasi Stadion GBT sendiri bakal berjalan sampai 2 Desember 2023. Artinya, Persebaya belum bisa menggunakannya sebelum tanggal itu. Alasan yang sama sebenarnya membuat Bajul Ijo sempat harus hijrah ke Gresik.

2 dari 3 halaman

Masih Menunggu Kejelasan

Masih Menunggu Kejelasan

Aksi Arief Catur bersama Persebaya Surabaya pada laga BRI Liga 1 2023/2024 (c) PT LIB

Manajemen Persebaya mengklaim telah berupaya untuk bisa kembali berkandang di Stadion GBT. Namun, sampai saat ini masih belum ada kepastian di mana pertandingan menjamu PSIS itu akan digelar.

“Kami sudah kirim surat ke Pak Erick Thohir (Ketua Umum PSSI). Meminta izin untuk pemakaian GBT. Akan tetapi sampai saat ini belum ada jawaban,” ujar Ram Surahman.

Persebaya kini tingga menunggu keputusan dari LIB soal nasib pertandingan Persebaya melawan PSIS. Waktu hanya tersisa tiga hari dan belum ada kejelasan soal venue laga tersebut.

“Kita sudah kirim surat ke LIB sejak Selasa (21/11). Kita laporkan perkembangannya seperti apa. Sekaligus meminta arahan lebih lanjut. Dan sampai saat ini kita masih menunggu jawaban,” ungkap Ram Surahman.

Disadur dari Bola.com: Aditya Wany/Wiwig Prayugi, 23 November 2023


Ingin Segera Lolos dari Jerat Degradasi, Arema FC Fokus Benahi Diri Sendiri

Bola.net – Fernando Valente angkat bicara soal persaingan tim-tim untuk segera bisa lolos dari jerat zona degradasi. Pelatih Arema FC ini menyebut timnya fokus ke diri sendiri dan berbenah untuk bisa lekas lolos dari zona degradasi.

“Saya rasa, yang paling penting adalah kami fokus sama pekerjaan sendiri,” tegas Valente.

“Apa yang selalu saya pikirkan dan tekankan kepada para pemain adalah kami mulai babak baru dalam kompetisi ini. Kami ingin lupakan apa yang telah terjadi sebelumnya dan memulai perjalanan lagi,” sambungnya.

Arema FC sendiri sukses meraih kemenangan pada laga pertama mereka di putaran kedua. Menjamu Dewa United, skuad berlogo singa mengepal ini menang dengan skor 2-1.

Pada pekan ke-19 BRI Liga 1 2023/2024, Arema FC akan kembali harus menghadapi tim tangguh. Mereka bakal menghadapi Persib Bandung pada laga di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Rabu (08/11).

Laga ini merupakan laga bak David versus Goliath. Arema FC berada di peringkat ke-16 klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Mereka mengoleksi 17 angka dari 18 laga.

Sementara, Persib Bandung menempati posisi runner-up klasemen. Mereka mengoleksi 34 poin dari 18 pertandingan.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

Kecewa dengan Wasit Saat Persija Dikalahkan RANS, Witan Sulaeman: Silakan Dinilai Sendiri Bagaimana Kinerjanya

Bola.net – Kekalahan 1-2 yang diderita Persija Jakarta kala menjamu RANS Nusantara FC, Minggu (22/10/2023) malam membuat Witan Sulaeman kecewa berat. Witan merasa timnya dicurangi oleh wasit pengadil laga.

Dalam laga BRI Liga 1 2023/2024 pekan 16 di Stadion Patriot Candrabhaga ini, Persija Jakarta kebobolan dua gol lebih dulu. RANS Nusantara FC mencetak gol melalui penalti Evandro Brandao (11′) dan Angelo Meneses (56′).

Persija memperkecil ketertinggalan pada menit ke-58 melalui Muhammad Ferarri. Setelah itu, Tim Macan Kemayoran harus kehilangan Rizky Ridho yang mendapatkan kartu kuning kedua pada menit ke-75.

Persija sebenarnya berhasil mencetak gol penyeimbang melalui Witan Sulaeman pada menit ke-90+4. Bola hasil tendangan voli Witan mengenai tiang dan melewati garis, namun si kulit bundar keluar lagi dan masuk ke lapangan.

Wasit Naufal Adya Fairuski tak menganggap gol tersebut. Skor akhir adalah Persija Jakarta kalah 1-2 dari RANS Nusantara FC.

1 dari 4 halaman

Kritik Kinerja Wasit

Kritik Kinerja Wasit

Duel antara penyerang sayap Persija Jakarta, Ryo Matsumura dengan bek kiri RANS Nusantara FC, Samsul Arifin pada pekan ke-16 BRI Liga 1 2023/2024, Minggu (22/10/2023) WIB. (c) Persija Jakarta Official

Setelah pertandingan, Witan Sulaeman menjadi perwakilan pemain Persija Jakarta yang mengikuti jumpa pers. Namun, Witan tak banyak bicara dan hanya meminta media dan publik untuk melihat sendiri kinerja wasit.

“Sama seperti coach Thomas, saya juga tidak bisa berkomentar mengenai pertandingan hari ini,” kata Witan Sulaeman dalam sesi jumpa pers yang berlangsung 24 detik tersebut.

“Teman-teman media sudah mengetahui cuplikan video tentang pertandingan tersebut. Teman-teman media semua bisa menilai semua kinerja wasit,” jelas Witan.

2 dari 4 halaman

Thomas Doll 15 Detik

Thomas Doll 15 Detik

Thomas Doll memberikan instruksi pada Andritany Ardhiyasa di BRI Liga 1 2023/2024 (c) Muhammad Iqbal Ichsan

Sebelumnya, pelatih Thomas Doll menunjukkan kemarahan dan kekecewaannya terkait kekalahan Persija Jakarta dan kinerja wasit. Dalam konferensi pertandingan, Doll hanya berbicara 15 detik dan langsung meninggalkan ruangan.

“Ini momen yang tepat bagi saya untuk tidak berbicara soal pertandingan hari ini, apapun itu. Untuk hari ini cukup sampai di sini,” kata Thomas Doll setelah pertandingan.

Sikap Thomas Doll sempat membuat seluruh pewarta kebingungan. Namun, sang pelatih sudah membuat keputusan dan buru-buru pergi meninggalkan pewarta.

4 dari 4 halaman

Klasemen BRI Liga 1 2023/2024

Disadur dari: Bola.com (Zulfirdaus Harahap, Rizki Hidayat) 22 Oktober 2023