Tag: Martin

‘Final’ MotoGP 2023 Bagnaia Vs Martin: Ini Prediksi Valentino Rossi


Jakarta

Francesco Bagnaia dan Jorge Martin hadapi ‘final’ MotoGP 2023 di MotoGP Valencia malam nanti. Ini prediksi Valentino Rossi!

MotoGP Valencia 2023 jadi seri terakhir MotoGP di tahun ini. Balapan utama akan digelar pada Minggu (26/11) pukul 21.00 WIB di Sirkuit Ricardo Tormo.

Trofi juara akan diperebutkan oleh dua rider. Francesco Bagnaia dari Ducati dan Jorge Martin dari Pramac.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bagnaia sementara memimpin Klasemen MotoGP 2023 dengan 437 poin. Martin mengekor dengan 416 poin, selisih 14 poin saja!

Valentino Rossi, eks kampiun MotoGP memberikan pandangannya soal ‘final’ MotoGP 2023. Baginya, Francesco Bagnaia dan Jorge Martin punya peluang sama!

“Ini akan jadi akhir yang sulit,” bukanya kepada Sky Sports.

“Bagnaia akan memulai start dari posisi kedua, dia harus memilih ban dengan baik,” lanjutnya.

“Jorge Martin memberikan segalanya, dia siap melakukan apapun untuk jadi juara. Martin tampil sempurna di Sprint Race, jelas dia adalah salah satu pebalap terkuat saat ini,” sambungnya.

Tentu, Valentino Rossi menjagokan Francesco Bagnaia yang merupakan akademi VR46 alias akademinya. Namun sekali lagi The Doctor menekankan, pemilihan ban akan jadi titik krusial.

“Bagi saya, Bagnaia tampak lebih tenang dibandingkan tahun lalu. Dia sudah mengalami semua ini dan pengalaman selalu membantu,” ungkapnya.

“Saya sudah berbicaranya pada Jumat dan Sabtu kemarin. Saya tahu apa yang dia miliki dan apa yang dipikirkan. Ini akan menjadi balapan sulit, juga tak mudah buat Martin,” lanjutnya.

“Pemilihan ban yang tepat akan memberikan hasil yang bagus, begitu juga sebaliknya,” pungkasnya.

(aff/krs)

Pecahkan Rekor! Martin Pole Position


Buriram

Jorge Martin menjadi yang tercepat pada Kualifikasi MotoGP Thailand 2023. Ia turut memecahkan rekor lap MotoGP Thailand.

Kualifikasi MotoGP Thailand berlangsung di Sirkuit Buriram, Sabtu (28/10). Sesi kualifikasi 1 (Q1) diikuti oleh Marc Marquez, Franco Morbidelli, Jack Miller, Fabio Di Giannantonio, Pol Espargaro, Joan Mir, Raul Fernandez, Alex Marquez, Enea Bastianini, Takaaki Nakagami, dan Miguel Oliveira.

Alex Marquez langsung mempu mencatatkan waktu tercepat. Namun, torehan waktunya bisa dilampaui kakanya Marc Marquez.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, Alex kemudian bisa memperbaiki catatan waktunya. Ia menjadi mengungguli Marc Marquez di urutan kedua. Marquez bersaudara berhak untuk mengikuti Kualifikasi 2 (Q2) berkat hasil di Q1.

Jorge Martin yang sebelumnya mendominasi Free Practice 1 (FP1) langsung tancap gas di Q2. Ia mencatatkan waktu tercepat 1 menit 29,491 detik.

Namun, catatan waktunya tersebut mampu dilampaui oleh Marco Bezzecchi. Bezzecchi di urutan teratas saat Q2 menyisakan dua menit.

Martin tak tinggal diam. Ia merespon dengan baik menjelang akhir Q2.

Pebalap asal Spanyol ini kembali ke urutan teratas berkat torehan waktu terbaiknya 1 menit 29,287 detik. Martin turut memecahkan rekor lap terbaik MotoGP Thailand. Ia berhak atas pole position pada balapan di MotoGP Thailand.

Sementara, Bezzechi harus melorot ke posisi keempat. Ia tergusur oleh Luca Marini yang menyodok ke urutan kedua dan Aleix Espargaro yang bisa mengamankan posisi ketiga.

Pemimpin klasemen pebalap, Francesco Bagnaia hanya mampu berada di urutan keenam. Posisinya lebih baik dari Marquez bersaudara dengan Alex Marquez di posisi tujuh dan Marc Marquez di peringkat ke-8.

Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand 2023

POS RIDER NAT TEAM
1 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23)
2 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
3 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
4 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
5 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
6 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23)
7 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22)
8 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
9 Maverick ViƱales SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
10 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
11 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23)
12 Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)*
13 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22)
14 Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22)
15 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)
16 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
17 Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16)
18 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
19 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)
20 Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22)
21 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23)

(pur/krs)

Jorge Martin Kecolongan di Lap Terakhir, Padahal Sebelumnya Gacor


Jakarta

Di Sirkuit Phillip Island, Jorge Martin tampil gacor saat kualifikasi MotoGP Australia 2023 sampai bikin rekor baru. Tapi saat balapan Martin malah kecolongan di akhir, meskipun sebelumnya terus-terusan memimpin.

Jorge Martin memastikan start terdepan dalam MotoGP Australia 2023 setelah tampil dengan sangat impresif di dalam sesi kualifikasi, Sabtu (21/10).

Tidak sekadar gaspol Jorge Martin juga berhasil mengukir rekor lap baru dalam sesi kualifikasi tersebut berkat waktu 1 menit 27,246, yang memecahkan rekor torehan atas namanya sendiri pada tahun lalu.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebaliknya, Francesco Bagnaia yang menjadi kini sedang dikejar Martin di klasemen MotoGP 2023 justru kesulitan tampil impresif di Phillip Island. Waktunya saat latihan gagal bikin Bagnaia lolos langsung ke Q2.

Pada prosesnya, Bagnaia mampu melewati Q1 dan bersaing di Q2. Dalam sesi kualifikasi MotoGP Australia 2023 itu, sang juara bertahan pun mampu menempati posisi ketiga.

Lalu tiba waktunya race utama MotoGP Australia 2023, Sabtu (21/10). Race ini dimajukan satu hari dari jadwal awal, Minggu (22/10), lantaran mengantisipasi cuaca di sirkuit.

Di awal balapan, Jorge Martin kembali gaspol melanjutkan performa apik sebelumnya. Sebaliknya, Francesco Bagnaia perlahan terlihat kesulitan bersaing dengan Martin yang terus menjauh di posisi paling depan.

Jorge Martin pun terus memimpin race MotoGP Australia 2023. Ia melaju di posisi paling depan, dengan sejumlah rider di belakangnya silih-berganti bermanuver memperebutkan posisi.

Namun, Martin tidak kuasa melintasi garis finis paling pertama di Phillip Island. Bahkan naik podium pun tidak.

Di turn 4 putaran terakhir, Johann Zarco yang dalam balapan ini tampil eksplosif tiba-tiba berhasil melewati Jorge Martin. Lalu setelah itu Martin diasapi pula oleh Bagnaia.

Jorge Martin, yang dalam race ini berjudi dengan pakai ban belakang soft walaupun rider lain umumnya memilih kompon medium, belum berhenti kecolongan di lap pamungkas. Berikutnya ada Fabio Di Giannantonio dan Brad Binder yang melewatinya secara berurutan.

Jadilah Johann Zarco berjaya di MotoGP Australia 2023, ditemani Francesco Bagnaia dan Fabio Di Giannantonio di atas podium. Walaupun gacor pada saat kualifikasi sampai ke menjelang akhir balapan, Jorge Martin akhirnya harus puas finis kelima di belakang Brad Binder.

(krs/pur)

Hasil Sprint Race MotoGP Mandalika 2023: Jorge Martin Juara!


Mandalika

Jorge Martin tampil sebagai pemenang sprint race MotoGP Mandalika 2023. Duo VR46, Luca Marini & Marco Bezzecchi, melengkapi podium.

Sprint Race Pertamina Grand Prix of Indonesia berlangsung Sabtu (14/10/2023) siang WIB di sirkuit Internasional Pertamina Mandalika. Jorge Martin yang start dari posisi enam melesat dan merebut posisi terdepan di putaran kelima.

Luca Marini yang tampil impresif di kualifikasi meski sedang cedera tulang selangka, finis kedua setelah upayanya mengejar Martin gagal. Rekan setim Marini, Marco Bezzecchi, yang juga baru operasi tulang selangka melengkapi podium dengan menyalip Maverick Vinales di putaran terakhir.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Balapan sendiri diwarnai dengan crash Marc Marquez, saat baru berjalan setengah putaran. Aleix Espargaro yang start dari posisi tiga juga terjatuh.

Jalannya Balapan

Maverick Vinales langsung melesat dan menyalip Luca Marini selepas tikungan pertama sehabis start. Baru setengah lap, Marc Marquez sudah terjatuh. Fabio Quartararo naik ke posisi tiga, sementara Aleix Espargaro yang start dari posisi tiga terlempar ke posisi enam.

Kesialan Aleix Espargaro bertambah di putaran kedua. Ia berusaha menyalip Brad Binder dan terjatuh, membuat Binder terseret ke luar lintasan. Vinales sudah membuka jarak di depan hingga 0,9 detik di putaran keempat, Marini dan Jorge Martin di belakangnya.

Martin merebut posisi kedua dari Marini pada lap kelima. Sementara Francesco Bagnaia yang gagal lolos Q1 mulai menyodok ke depan dan berada di posisi delapan pada titik ini.

Martin berusaha memangkas jarak dengan Vinales di depan. Quartararo makin melorot usai dilewati Marco Bezzecchi dan tertahan di posisi lima.

Jorge Martin berhasil menyalip Vinales pada putaran kesembilan. Vinales yang tampak keteteran dengan kecepatan motornya kemudian dilewati Marini pada putaran berikutnya.

Marini selanjutnya coba mengejar Martin di depan. Sementara itu Vinales terus membendung tekanan dari Bezzecchi.

Dua putaran terakhir, Martin tancap gas dan berhasil menjauh dari Marini. Bezzecchi menyalip Vinales di last lap. Ketiganya pun memastikan tiga podium Sprint Race Pertamina Grand Prix of Indonesia.

Hasil Sprint Race MotoGP Mandalika 2023

Nomor Pebalap Tim
1 Jorge Martin Pramac Ducati (GP23)
2 Luca Marini Mooney VR46 Ducati (GP22)
3 Marco Bezzecchi Mooney VR46 Ducati (GP22)
4 Maverick Vinales Aprilia Factory (RS-GP23)
5 Fabio Quartararo Monster Yamaha (YZR-M1)
6 Fabio Di Giannantonio Gresini Ducati (GP22)
7 Enea Bastianini Ducati Lenovo (GP23)
8 Francesco Bagnaia Ducati Lenovo (GP23)
9 Jack Miller Red Bull KTM (RC16)
10 Miguel Oliveira RNF Aprilia (RS-GP22)
11 Takaaki Nakagami LCR Honda (RC213V)
12 Johann Zarco Pramac Ducati (GP23)
13 Augusto Fernandez Tech3 GASGAS (RC16)*
14 Raul Fernandez RNF Aprilia (RS-GP22)
15 Franco Morbidelli Monster Yamaha (YZR-M1)
16 Joan Mir Repsol Honda (RC213V)
17 Pol Espargaro Tech3 GASGAS (RC16)
18 Alex Rins LCR Honda (RC213V)
19 Brad Binder Red Bull KTM (RC16)

Gagal Finis

Marc Marquez
Aleix Espargaro

Simak Video “Siap-siap! Tiket Presale MotoGP Mandalika Dijual 17 Juli
[Gambas:Video 20detik]
(raw/krs)

Jorge Martin Kian Dekat dengan Bagnaia

Jakarta

Rider Pramac Ducati, Jorge Martin, memangkas jarak dengan pebalap Ducati, Francesco Bagnaia, di klasemen MotoGP 2023. Marco Bezzecchi juga menjaga asa untuk juara dunia musim ini.

Rider VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi, menjadi pemenang MotoGP India 2023. Saat membalap di Buddh International Circuit, Minggu (24/9/2023), dia melahap 21 lap dengan catatan waktu 36 menit 59,157 detik.

Dengan tambahan poin penuh, Bezzecchi kini mengumpulkan 248 poin. Dia pun tetap ada di posisi ketiga klasemen MotoGP 2023.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di papan atas, Jorge Martin bisa menambah 20 poin. Dia pun mengumpulkan 279 angka. Bagnaia stagnan dengan koleksi 292 angka, berjarak 13 angka dari Jorge Martin.

Brad Binder ada di posisi keempat klasemen MotoGP 2023. Pebalap KTM asal Afrika Selatan itu mampu mencatatkan 192 angka.

MotoGP 2023 akan lanjut lagi pada akhir pekan depan. MotoGP Jepang akan berlangsung di sirkuit Motegi.

Klasemen MotoGP 2023

1. Francesco Bagnaia – 292
2. Jorge Martin – 279
3. Marco Bezzecchi – 248
4. Brad Binder – 192
5. Aleix Espargaro – 160
6. Johan Zarco – 157
7. Maverick Vinales – 138
8. Luca Marini – 135
9. Jack Miller – 109
10. Alex Marquez – 108

Simak Video “Jorge Martin Juara Sprint Race MotoGP India, Marquez Ketiga
[Gambas:Video 20detik]
(cas/raw)