Tag: Gawang

Lob Jarak Jauh Langsung Masuk ke Gawang!


Riyadh

Cristiano Ronaldo memborong dua gol saat Al Nassr menggasak Al Akhdoud 3-0. Satu golnya dicetak dengan spektakuler!

Ronaldo menjadi bintang kemenangan Al Nassr lagi, saat menjamu Al Akhdoud dalam lanjutan Saudi Pro League 2023/2024 di Al Awwal Park, Riyadh, Sabtu (25/11/2023) dini hari WIB. CR7 memborong dua gol.

Setelah Sami Al Naji membawa keunggulan 1-0 di babak pertama, Ronaldo menambah dua gol di babak kedua.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Gol pertama dilesakkan pada menit ke-77, lewat sepakan sudut sempit sisi kanan gawang Al Akhdoud. Gol kedua yang menjadi sorotan.

Ronaldo membuat gol dengan cara yang spektakuler. Pemain 38 tahun itu melepaskan sepakan lob jarak jauh, yang mengirim masuk bola ke gawang.

Berawal dari kesalahan kiper Al Akhdoud yang memotong umpan terobosan di luar kotak penalti, bola muntahnya mendarat di kaki Ronaldo. Kemudian, Ronaldo langsung melepaskan sepakan lob jarak jauh ke gawang yang sudah kosong.

Bolanya melambung tinggi, kemudian menukik masuk ke gawang. Meski coba dihentikan pemain Al Akhdoud, bola sepakan Cristiano Ronaldo tetap masuk ke dalam gawang.

Itu menjadi gol ke-24 Cristiano Ronaldo bersama Al Nassr musim ini, dengan rincian yang ke-15 ia lesakkan di Saudi Pro League 2023/2024.

Kemenangan Al Nassr membuat Al Alami masih menempati posisi dua klasemen Saudi Pro League dengan 34 poin dari 14 laga. Al Nassr masih membuntuti Al Hilal, dengan tertinggal satu angka.

(yna/rin)


Cetak Gol Cantik ke Gawang Dewa United, Ini Kata Dedik Setiawan

Bola.net – Dedik Setiawan buka suara soal gol cantiknya ke gawang Dewa United, pada lanjutan BRI Liga 1 2023/2024. Penyerang Arema FC ini menyebut bahwa sepakannya dari luar kotak penalti yang berbuah gol tersebut lebih dari sekadar kebetulan belaka.

“Saya tadi lihat tak ada teman di depan. Jadi, langsung saya tembak,” ucap Dedik, usai laga.

“Alhamdulillah, ini bisa menjadi gol,” sambungnya.

Dedik Setiawan sendiri menjadi salah satu pencetak gol Arema FC ke gawang Dewa United pada laga pekan ke-18 BRI Liga 1 2023/2024. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Kamis (02/11), Arema sukses menang 2-1.

Selain Dedik, gol Arema FC pada laga tersebut dicetak Gustavo Almeida. Sementara, satu gol Dewa dicetak oleh Alex Martins.

Gol Dedik ke gawang Dewa United bisa dikatakan sangat cantik. Usai menerima umpan Dendi Santoso, pada menit 67, ia melepas sepakan melengkung dari luar kotak penalti. Bola mengarah ke pojok kiri atas gawang tanpa terjangkau oleh kiper Dewa United, Sonny Stevens.

Gol ini merupakan yang ketiga bagi Dedik sepanjang musim 2023/2024. Selain tiga gol tersebut, dalam 16 pertandingan di BRI Liga 1 2023/2024, ia juga mencatatkan satu assist.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

Luis Diaz Kecewa Betul Golnya ke Gawang Spurs Dianulir


Bogota

Luis Diaz memang kecewa golnya ke gawang Tottenham Hotspur dianulir. Tapi, Diaz tak mau meratapinya lama-lama dan lekas move on.

Kekalahan Liverpool dari Tottenham dua pekan lalu meninggalkan cerita tidak mengenakkan. Hasil laga bisa saja berbeda andaikan gol Diaz di menit ke-36, yang sempat membawa Liverpool unggul 1-0, disahkan.

Sebab dalam tayangan ulang, gol tersebut sah karena Diaz dalam posisi onside, tapi wasit justru berkata sebaliknya sekalipun sudah melihat VAR.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

PGMOL atau Badan Wasit Profesional Liga Inggris kemudian mengakui adanya kesalahan dalam menganulir gol Luis Diaz. Gol Luis Diaz seharusnya sah.

Liverpool yang geram meminta FA untuk bertindak tegas sekaligus membina para wasitnya, agar tidak lagi merugikan mereka atau tim-tim lainnya.

Diaz sebagai pihak yang paling dirugikan pun angkat bicara. Menurutnya, keputusan wasit saat itu memang menyakitkan, tapi bukan berarti Diaz mau terus-terusan membahasnya.

Sebab masih banyak pekerjaan yang harus dilakukannya bersama Liverpool di sisa musim ini.

“Masalah gol itu sedikit rumit. Saya kecewa sekali saat itu, tapi bukan cuma saya, seluruh rekan-rekan saya juga,” ujar Diaz dalam wawancara dengan El Heraldo.

“Kami membicarakan itu berkali-kali di tengah laga, hasilnya bisa saja lebih bagus dan itu akan membantu kami.”

“Wasit juga manusia, wajar hal-hal seperti ini kerap terjadi. Anda harus bisa menerima dengan lapang dada dan begitu juga berikutnya.”

Simak Video “Gol Cepat Haaland dalam Kemenangan City atas Burnley
[Gambas:Video 20detik]
(mrp/ran)

Kembali Bobol Gawang Arema FC, Ini Rahasia Penyerang Borneo FC

Bola.net – Veni vidi vici. Peribahasa ini sangat tepat menggambarkan peran Ahmad Nur Hardianto pada laga antara Borneo FC dan Arema FC. Masuk sebagai pemain pengganti, Hardianto sukses mencetak gol kemenangan Pesut Etam pada lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 tersebut.

Hardianto pun membeber rahasia di balik suksesnya menjadi pahlawan Borneo FC pada laga ini. Eks penggawa Persela Lamongan tersebut mengaku selalu berusaha menunjukkan permainan terbaik, meski ‘hanya’ masuk sebagai pengganti.

“Pada pertandingan malam ini, saya selalu coba memberikan yang terbaik,” ucap Hardianto, usai laga.

“Berapa menit pun yang diberikan pelatih, saya selalu siap menampilkan yang terbaik,” ia menambahkan.

Sebelumnya, Borneo FC sukses meraih kemenangan pada laga pekan ke-15 mereka di BRI Liga 1 2023/2024, kontra Arema FC. Pada laga yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Jumat (06/10), mereka menang dengan skor 1-0, buah gol tunggal Hardianto.

Bagi Hardianto, gol ini tergolong istimewa. Pasalnya, pemain berusia 28 tahun tersebut merupakan mantan pemain Arema FC. Ia sempat berstatus penggawa tim berlogo singa mengepal ini pada 2018 sampai 2020 lalu.

Selain itu, Hardianto juga merupakan momok bagi lini belakang Arema FC. Ia tergolong subur mencetak gol ke gawang sang mantan. Dalam lima penampilannya kontra Arema FC di semua ajang, ia sudah mencetak empat gol.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.